Nama : Nur Rahmat
Kelas : 2 KA 43
NPM : 15111321
Teori Organisasi Umum 1
1.
Jelaskan
apa yang dimaksud dengan organisasi?
Jb.
Pengertian organisasi menurut para ahli
·
Organisasi
adalah suatu pola hubungan-hubungan yang melalui mana orang-orang di bawah
pengarahan atasan mengejar tujuan bersama. (menurut Stoner)
·
Organisasi
adalah bentuk setiap perserikatan manusia untuk mencapai tujuan bersama.
(menurut James D. Mooney)
·
Organisasi
merupakan suatu sistem aktivitas kerja sama yang dilakukan oleh dua orang atau
lebih. (menurut Chester I. Bernard)
·
Organisasi
adalah kesatuan (entity) sosial yang
dikoordinasikan secara sadar, dengan sebuah batasan yang relatif dapat
diidentifikasi, yang bekerja atas dasar yang relatif terus-menerus untuk
mencapai suatu tujuan bersama atau sekelompok tujuan. (menurut Stephen P. Robbins)
2.
Mengapa
organisasi dikatakan sebagai wadah dan proses?
Jb.
Karena di dalam organisasi terdapat wadah untuk menjalankan
kegiatan-kegiatan administrasi dan kegiatan-kegiatan manajemen. Sedangkan
organisasi juga dapat dikatakan sebagai proses adalah bentuk persekutuan antara
dua orang atau lebih yang bekerja sama untuk tujuan bersama.
3.
Organisasi
ada formal dan informal, jelaskan masing-masing dan berikan contohnya?
Jb.
·
Organisasi
Formal adalah organisasi yang dibentuk oleh sekumpulan orang atau masyarakat
yang memiliki suatu struktur yang terumuskan dengan baik, yang menerangkan
hubungan-hubungan otoritasnya, kekuasaannya, akuntabilitas dan tanggung
jawabnya serta memiliki kekuatan hukum.
Contoh : perusahaan besar, badan-badan pemerintah
·
Organisasi
Informal adalah kumpulan dari dua orang atau lebih yang terlibat pada suatu
aktifitas serta tujuan bersama yang tidak disadari.
Contoh : undangan makan malam, arisan ibu-ibu
4.
Ceritakan
pengalaman pribadi kalian baik di organisasi formal maupun informal?
Jb.
à dalam pekerjaan yang mempunyai
organisasi formal saya menduduki jabatan staff.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar